Proyek Gagal Terealisasi, HMI Semprot Pemkab Lampura

Proyek Gagal Terealisasi, HMI Semprot Pemkab Lampura

BACAGEH, Kotabumi--Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kotabumi melontarkan kritik keras atas kegagalan total 24 paket proyek infrastruktur strategis Kabupaten Lampung Utara (Lampura) sepanjang tahun anggaran 2025. Kegagalan tersebut dinilai sebagai bukti telak amburadulnya tata kelola pembangunan daerah.

HMI menegaskan Bupati Lampura Hamartoni Ahadis tak bisa lepas tangan. Buruknya kinerja Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi (SDABMBK) dinilai menjadi biang kegagalan realisasi puluhan paket proyek infrastruktur itu.

Ketua Bidang PTKP HMI Cabang Kotabumi Yudi Rahman, menyebut kegagalan tersebut bukan persoalan teknis, melainkan krisis kepemimpinan dan lemahnya kontrol manajemen pembangunan.

“Anggaran tak terserap, SiLPA berpotensi membengkak, sementara infrastruktur rusak dibiarkan. Ini ironi pembangunan,” kata Yudi, Rabu (31-12-2025).

Baca juga: 24 Paket Proyek Gagal Total

HMI mendesak audit kinerja menyeluruh, evaluasi pejabat OPD (organisasi perangkat daerah) terkait, serta perbaikan perencanaan dan pengadaan yang lebih transparan dan berpihak pada kepentingan masyarakat.

“Infrastruktur adalah hak publik, bukan proyek gagal. Pemerintah harus bertanggung jawab,” tegasnya. (**)

Laporan: Yansen

Editor: Nizar

Berikan Komentar