Pimpin TI Lampung, Ali Hanafiah Fokus Lompatan Prestasi

Pimpin TI Lampung, Ali Hanafiah Fokus Lompatan Prestasi
Wakil Ketua I KONI Lampung,Margono Tarmudji bersama Ketua Pengrov TI Lampung Ali Hanafiah

BACAGEH, Bandarlampung--Ali Hanafiah terpilih  sebagai Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Taekwondo Indonesia (TI) Lampung periode 2026–2030. Dia terpilih aklamasi dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) TI Lampung yang dihadiri ketua pengkab/pengkot dari 15 kabupaten/kota. Musprov berlangsung di Bandarlampung, Selasa (6-1-2026).

Usai terpilih, Ali menegaskan kepemimpinannya tidak sekadar seremonial, melainkan fokus penuh pada pembenahan organisasi dan lompatan prestasi.

“Tidak ada waktu untuk santai. Target kita jelas: prestasi. Pra-PON 2027 adalah harga mati, dan PON 2028 harus menjadi panggung kebangkitan taekwondo Lampung,” tegas Ali.

Mengusung visi “Bersama Maju untuk Prestasi,” dia menyatakan akan langsung memperkuat struktur organisasi hingga ke daerah sebagai fondasi utama pembinaan atlet berkelanjutan. Menurutnya, organisasi yang solid adalah syarat mutlak untuk mencetak atlet berprestasi. Targetnya meloloskan atlet sebanyak mungkin atlet taekwondo Lampung ke Pra-PON 2027 untuk memperbesar peluang mendulang medali di PON 2028. “Semakin banyak atlet lolos, semakin besar peluang kita berbicara emas. Itu logika prestasi,” ujarnya lugas.

Dia menyebut, sistem pembinaan atlet di Lampung bukan dimulai dari nol. Program talent scouting yang melibatkan pelatih-pelatih kabupaten/kota telah menunjukkan hasil nyata dengan torehan medali di berbagai kejuaraan, termasuk PON Bela Diri dan event nasional lainnya.

“Data atlet sudah ada, potensi sudah terbukti. Tugas kami adalah meningkatkan kualitas dan konsistensi pembinaan,” tegasnya. 

Tak berhenti di level nasional, dia juga membidik panggung internasional. Menindaklanjuti arahan PB TI Pusat dan KONI Lampung, Ali berkomitmen menyusun formula pembinaan baru, bersama seluruh pelatih taekwondo.

“Taekwondo Lampung harus kembali disegani. Kita ingin atlet Lampung bukan hanya tampil di PON, tapi juga tembus Asian Games hingga Pra-Olimpiade,” harapnya. (**)

Laporan: Humas KONI Lampung

Editor: Nizar

Berikan Komentar