BACAGEH, Jatiagung--Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Lampung bekerja sama dengan Pengprov PODSI setempat menggelar Kejuaraan Daerah Dayung, sebagai langkah strategis pembinaan dan peningkatan prestasi atlet, (Senin 22-12-2025).
Kejuaraan yang berlangsung di Embung A Kampus ITERA, Kecamatan Jatiagung, Kabupaten Lampung Selatan itu diikuti mahasiswa serta atlet muda. Sejumlah nomor dipertandingkan, khususnya Stand Up Paddle Race, meliputi Sprint, Technical, dan Exhibition Dual Slalom.
Wakil Ketua Umum IV KONI Lampung Achmad Chrisna Putra menegaskan, kejurda tersebut menjadi pintu masuk lahirnya atlet berprestasi yang diproyeksikan tampil di kejuaraan nasional hingga Pekan Olahraga Nasional. “Kejurda ini diharapkan melahirkan atlet yang siap bersaing di level lebih tinggi,” ujarnya.
Dia menekankan pentingnya pembinaan berkelanjutan dan dukungan sarana prasarana, mengingat olahraga dayung membutuhkan biaya besar. Namun, tingginya partisipasi peserta menjadi sinyal positif perkembangan cabang ini.
Hal senada disampaikan Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Lampung Dicky Novalino. Menurut dia, kejuarda tersebut merupakan agenda strategis akhir tahun yang tetap terlaksana berkat kolaborasi dengan PODSI, meski di tengah keterbatasan anggaran. “Kegiatan ini menjadi bagian dari persiapan menuju Porprov dan PON 2028,” katanya.
Kejurda Dayung 2025 diharapkan memperkuat sistem pembinaan atlet, sekaligus memperluas basis minat masyarakat terhadap olahraga dayung. (**)
Laporan: Humas KONI Lampung
Editor: Nizar
Berikan Komentar