Sambut Jemaah Ijtima Ulama Dunia, Pemkot Bandarlampung Tingkatkan Fasilitas Publik

Sambut Jemaah Ijtima Ulama Dunia, Pemkot Bandarlampung Tingkatkan Fasilitas Publik
Lokasi Ijtima Ulama Dunia di kawasan Kotabaru, Kabupaten Lampung Selatan (Foto:ist)

BACAGEH, Bandarlampung--Kota Bandarlampung menjadi pintu masuk utama kedatangan peserta Ijtima Ulama Dunia. Agenda yang diperkirakan akan dihadiri lebih kurang 1,5 juta jemaah tabligh itu akan berlangsung di Masjid Al Hijrah kawasan Kotabaru, Kabupaten Lampung Selatan, 28-30 November 2025.

Terkait hal tersebut, Pemkot Bandarlampung terus mengoptimalkan upaya peningkatan kualitas fasilitas publik. 

Walikota Bandarlampung Eva Dwiana mengatakan, telah meminta perangkat daerah terkait berkoordinasi  untuk memastikan kelancaran arus masuk peserta ijtima ke kawasan Kotabaru.

“Banyak peserta akan melintas atau singgah di Bandarlampung. Karena itu, kami menyiapkan layanan publik agar semua berjalan tertib dan nyaman,” kata Bunda Eva—sapaan akrab Walikota Bandarlampung, Senin (24-11-2025).

Bunda Eva juga meminta masyarakat ikut menjaga citra Kota Bandarlampung dengan menjaga ketertiban serta menyambut ramah kedatangan peserta ijtima.

Dia berharap, kehadiran ribuan peserta ijtima tersebut  membawa dampak positif bagi pelaku usaha mikro kecil dan mengengah, khususnya sektor kuliner dan transportasi.

“Kita tunjukkan bahwa Bandarlampung adalah kota yang aman, bersih, dan ramah bagi siapa pun yang datang. Semoga ini memberi peluang ekonomi bagi warga, khusunya para pelaku UMKM,” harapnya.(**)

Laporan/Editor: Ardiansyah

Berikan Komentar